FIRSTWISNU MEDIA
firstwisnu media
Friday, March 24, 2017

3 Hal Penting Penunjang Performa Motor

Kenapa Motorku Loyo?

Halo brother, kita berjumpa lagi di blog sederhana ini, ijinkan saya menulis tentang pentingnya merawat rantai dan gir motor kita. Ternyata rantai dan gir motor harus diperlakukan dengan benar juga loh. Ada 3 hal paling penting yang kudu kita perhatikan secara disiplin pada komponen gir dan rantai. Penasaran dong ya, tiga hal itu apa aja sih? Oke yuk kita ulas satu per satu.





1. Pemilik memperhatikan kebersihan gir dan rantai. Ini adalah langkah yang tidak begitu sulit untuk dilakukan, bisa dilakukan ketika kita akan memulai berkendara. Kotoran yang terlihat pada rantai dan gir adalah kotoran debu dan karat. Kotoran debu yang menempel pada gir dan rantai akan membentuk kerak bersama pelumas yang kita lumurkan pada gir dan rantai. Kerak dan karat yang dibiarkan akan membuat gir dan rantai bekerja lebih keras, sehingga akan mempercepat keausan dan menurunkan unjuk kerja motor ketika dikendarai.

2. Menjaga tingkat kekencangan rantai. Nah kalau yang ini sepertinya agak susah deh, terutama buat yang cewek-cewek. Cara paling mudah agar kekencangan rantai tidak terlalu kendor dan tidak terlalu kencang adalah dengan cara menggenggam rantai, kemudian kita perhatikan apakah rantai tersebut menyentuh karet bantalan rantai atau tidak. Bila rantai yang kita genggam sudah menyentuh karet bantalan, maka kita harus menyetel posisi as roda belakang. Apa yang akan terjadi kalau rantai kita biarkan kendor? Kalau rantainya dibiarkan kendor, motor akan sulit dalam berakselerasi dan mencapai kecepatan optimal berkendara, dan bisa terjadi rantai terlepas dari gerigi gir.

3. Memberikan pelumas dengan benar pada rantai. Memberikan pelumas berupa oli bekas pada rantai merupakan tindakan yang salah, karena oli bekas tersebut sudah aus kekentalannya. Mulai sekarang, lumasi rantai dengan oli baru ya kawan-kawan. Penting juga untuk diperhatikan, dalam melumasi rantai tidak perlu terlalu klomoh, klomoh itu maksudnya terlalu banyak memberikan oli ketika melumasi rantai.

Selamat mencoba ya kawan-kawan. Terima kasih sudah membaca.

No comments: