Sayur Brongkos Warisan Kuliner Nusantara
Bagi teman-teman yang pernah jalan-jalan ke Yogyakarta mungkin pernah mencicipi kuliner sayur brongkos. Kuliner ini berupa sayur dengan ciri khas bahan kluwak, berdaging (biasanya daging yang digunakan adalah daging yang bergajih atau ada yang menyebutnya daging tetelan). Di dalamnya ada cabe rawit (cengek) yang disertakan utuh. Rasanya khas banget, dan anggapan banyak orang kalau masakan Jawa identik dengan manis, disini mereka salah, karena brongkos itu engga manis. Oke penasaran untuk mencoba memasak sendiri sayur brongkos? Ini dia cara memasak sayur brongkos warisan kuliner nusantara.
Nah ini yang perlu kita siapkan untuk memasak brongkosnya.
Kelihatan kan ya? coba sebutkan satu-satu yuk, bahan-bahannya adalah cabe rawit, cabe merah, bawang merah, bawang putih, kacang merah, labu siam (waluh jipang), buncis, kluwak, kemiri, merica, ketumbar, jahe, lengkuas, kencur, daun salam dan sereh. Ada yang kelupaan di foto ini yaitu foto daging tetelan. Apa yang daging tetelan itu? Sepertinya itu daging sapi yang masih bercampur dengan bagian lemak atau kulit, jadi nanti dagingnya ada kerasa kenyal-kenyalnya setelah matang.
Rincian Bahan Sayur Brongkos ala Eyang Putri
Bahan ke- | Nama Bahan | Takaran |
---|---|---|
1 | Daging tetelan | 1/2 kg |
2 | Labu siam ukuran besar | 1 buah |
3 | Kacang merah endul | 1/2 kg |
4 | Buncis | 2,5 ons |
5 | Cabe merah tanjung | 4 buah |
6 | Bawang merah | 10 siung |
7 | Bawang putih | 5 siung |
8 | Cabe rawit | sesuai selera |
9 | Kemiri | 8 hingga10 butir |
10 | Jahe sebesar jari jempol | dua potong |
11 | Laos sebesar jari jempol | dua potong |
12 | Kencur ukuran jari jempol | Sepotong |
13 | Merica | 20 butir |
14 | Ketumbar | 1 sendok makan |
15 | Terasi | sesuai selera |
16 | Kluwak | 8 buah |
17 | Daun salam | tiga lembar |
18 | Sereh ukuran sedang | dua batang |
19 | Kelapa untuk diambil santannya | 1 buah |
20 | Gula merah | secukupnya |
Wah beneran masak ini ya, beda sama resep-resep yang VC kasih sebelumnya. Iya lah yang masaknya juga master ini mah. Cara masaknya seperti ini, Daging potongan kecil dan kacang merah direbus, kluwak dikupas dan direndam air panas, cicipi, tinggalkan kluwak yang pahit. Bumbu-bumbu semua dihaluskan kecuali sereh dan laos hanya ditumbuk agar pecah. Bumbu kemudian ditumis dengan sedikit minyak sebelum dimasukkan ke dalam rebusan daging dan kacang. Setelah kemiri dirasa matang, kita susulkan potongan buncis dan labu siam (waluh jipang) serta cabe rawit. Dan brongkos pun siap disantap bersama orang-orang terkasih.
No comments:
Post a Comment