FIRSTWISNU MEDIA
firstwisnu media
Monday, August 15, 2016

Tatanama Senyawa



Untuk memudahkan adik-adik dalam menamai senyawa, alangkah bijaksananya kalau adik-adik meluangkan waktu untuk memahami tabel kation dan anion yang akan diberikan oleh mas wisnu guntoro a.k.a. mas vhisncrow berikut ini. Siap ya adik-adik semua? Ucapkan siap bila sudah siap ya. Haha!

Nomor Lambang Kation Nama Kation
1 Na+ ion natrium
2 K+ ion kalium
3 Mg2+ ion magnesium
4 Ca2+ ion kalsium
5 Sr2+ ion stronsium
6 Ba2+ ion barium
7 Al3+ ion aluminium
8 Zn2+ ion seng
9 Ni2+ ion nikel
10 Ag+ ion perak)
11 Sn2+ ion timah(II)
12 Sn4+ ion timah(IV)
13 Pb2+ ion timbal(II)
14 Pb4+ ion timbal(IV)
15 Fe2+ ion besi(II)
16 Fe3+ ion besi(III)
17 Hg+ ion raksa(I)
18 Hg2+ ion raksa(II)
19 Cu+ ion tembaga(I)
20 Cu2+ ion tembaga(II)
21 Au+ ion emas(I)
22 Au3+ ion emas(III)
23 Pt4+ ion platina
24 NH4+ ion amonium

Semangat ya adik-adik demi masa depan gemilang kata kakek, hehehehehe. Biar cepet hapal itu bisa diprint terus ditempel di pintu toilet, setiap pagi sambil nabung bisa sambil ngafalin. Sekali lagi semangat! Nah selain tabel kation, adik-adik juga sebaiknya memahami tabel anion, hehehe, mas wisnu bilang sebaiknya loh yah, bukan bilang harus. Siap ya? Nah ini dia nih, tabel anion yang sebaiknya adik-adik pahami.

Nomor Lambang Anion Nama Anion
1 F- ion fluorida
2 Cl- ion klorida
3 Br- ion bromida
4 I- ion iodida
5 CN- ion sianida
6 S2- ion sulfida
7 CO32- ion karbonat
8 SiO32- ion silikat
9 C2O42- ion oksalat
10 CH3COO- ion asetat
11 SO32- ion sulfit
12 SO42- ion sulfat
13 NO2- ion nitrit
14 NO3- ion nitrat
15 PO33- ion pospit
16 PO43- ion pospat
17 AsO33- ion arsenit
18 AsO43- ion arsenat
19 SbO33- ion antimonit
20 SbO43- ion antimonat
21 BrO- ion hipobromit
22 BrO2- ion bromit
23 BrO3- ion bromat
24 BrO4- ion perbromat
25 MnO4- ion permanganat
26 MnO42- ion manganat
27 CrO42- ion kromat
28 Cr2O72- ion dikromat
29 OH- ion hidroksida
30 HSO3- ion bisulfit
31 HPO42- ion hidrogenpospat
32 BO33- ion borat
33 S2O32- ion tiosulfat

Wah seru ya! Banyak yang harus dipahami. Kalau adik-adik sudah memahami tabel kation dan anion dari mas wisnu, sekarang kita sudah bisa memulai pembahasan mengenai tata nama senyawa. Yuk kita mulai!

  1. Penamaan Senyawa Basa
  2. Penamaan senyawa basa ini mudah kok adik-adik, kita periksa dulu rumus molekul basa yang kita lihat, penamaannya selalu dimulai dari nama kation yang mendahului anion hidroksida. Jadi penamaannya adalah nama kation yang diikuti kata hidroksida. Mudah kan? Biar tambah PD, dikasih contoh deh sama Mas Wisnu.
    Nomor Rumus Molekul Nama Molekul
    1 KOH kalium hidroksida
    2 Ca(OH)2 kalsium hidroksida
    3 NH4OH amonium hidroksida
  3. Penamaan Senyawa Asam
  4. Penamaan senyawa asam mirip dengan penamaan senyawa basa. Nama senyawa asam selalu diawali dengan awalan asam dan diikuti nama anionnya. Nah inilah alasan mengapa mas wisnu menyarankan untuk memahami tabel anion. Harus bisa ya! Menamai molekul asam tidak susah kok, nih biar PD dikasih contoh deh.
    Nomor Rumus Molekul Nama Molekul
    1 HBr asam bromida
    2 H2SO4 asam sulfat
    3 HBrO4 asam perbromat
  5. Penamaan Molekul Diatomik
  6. Molekul diatomik adalah molekul yang tersusun dari dua unsur. Molekul diatomik ada yang tersusun dari unsur nonlogam dengan nonlogam, dan ada yang tersusun dari unsur logam dengan nonlogam. Ada perbedaan tata nama antara kedua jenis molekul tersebut.
    1. Molekul Diatomik antara Unsur Nonlogam dengan Nonlogam
    2. Cara memberi nama molekul diatomik yang berasal dari unsur nonlogam dengan nonlogam juga mudah. Kita tinggal menyebutkan nama unsur pertama yang diikuti dengan nama unsur kedua dengan mengganti akhirannya menjadi -ida. Sebutkan juga awalan mono, di, tri, tetra, penta, heksa, hepta dan seterusnya untuk menunjukkan jumlah atom nonlogam yang menyusun molekul tersebut. Perhatikan contoh nih!
      Nomor Rumus Molekul Nama Molekul
      1 CO2 karbon dioksida
      2 CO karbon monoksida
      3 N2O5 dinitrogen pentaoksida
    3. Molekul Diatomik antara Unsur Logam dengan Nonlogam
    4. Cara memberi nama molekul diatomik yang berasal dari unsur logam dengan nonlogam juga mudah. Kita sebutkan nama unsur pertama yang diikuti dengan nama unsur kedua dengan mengganti akhirannya menjadi -ida. Sekarang kita tidak perlu menyebutkan awalan mono, di, tri, tetra, penta, heksa, hepta dan seterusnya untuk menunjukkan jumlah atom nonlogam yang menyusun molekul. Perhatikan contoh nih!
      Nomor Rumus Molekul Nama Molekul
      1 NaH natrium hidrida
      2 Mg3N2 magnesium nitrida
      3 AgBr perak bromida

    Cara memberi nama molekul diatomik yang berasal dari unsur logam dengan nonlogam juga bisa dengan cara menyebutkan biloks unsur logamnya. Biloks unsur logam ini dituliskan dalam tanda kurung dengan menggunakan angka Romawi. Cek dis out!

    Nomor Rumus Molekul Nama Molekul
    1 FeBr2 besi(II) bromida
    2 CuO tembaga(II) oksida
    3 Cu2O tembaga(I) oksida
  7. Penamaan Molekul Garam
  8. Molekul garam selalu tersusun oleh kation sisa basa dan anion sisa asam. Penamaan senyawa garam tinggal menyebutkan nama kation sisa basa langsung diikuti dengan nama anion sisa asam. Alangkah susahnya adik-adik memberi nama kalau tidak memahami tabel-tabel kation dan anion! Ya kan? Tapi, kalau udah paham tabel kation dan anion ya gampang. Lihat nih contohnya!
    Nomor Rumus Molekul Nama Molekul
    1 Na2SO4 natrium sulfat
    2 NH4NO3 amonium nitrat
    3 KBrO2O kalium bromit

No comments: